Kementerian Pertanian Dorong Penguatan Korporasi Pertanian Modern di Indramayu


Indramayu (26/11/2024) – Dalam upaya mempercepat pengembangan pertanian modern berbasis korporasi, Kementerian Pertanian (Kementan) menggelar Rapat Koordinasi Korporasi di Koperasi Sri Unggul Sejahtera, Kecamatan Bangodua, Kabupaten Indramayu. Kegiatan ini dihadiri oleh para pemangku kepentingan dari berbagai elemen, termasuk perwakilan Kementan, pemerintah daerah, dan koperasi petani.

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk mewujudkan pertanian modern yang berkelanjutan. "Korporasi pertanian adalah solusi untuk menjawab tantangan sektor ini di masa depan. Dengan pendekatan ini, kita tidak hanya meningkatkan produktivitas tetapi juga memperkuat daya saing petani melalui konsolidasi bisnis dan teknologi," ujarnya.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti, menyampaikan bahwa Kementan terus berkomitmen dalam membina korporasi pertanian dengan pendekatan menyeluruh. "Kami mendampingi koperasi mulai dari penguatan kelembagaan hingga akses terhadap teknologi dan pasar. Langkah ini merupakan komitmen serta bentuk nyata dari upaya kita untuk membangun ekosistem pertanian yang lebih solid," jelasnya.

Sementara itu Sukim Supandi, Kepala Balai Besar Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (BBPMKP), menyatakan bahwa koperasi memiliki peran strategis sebagai motor penggerak pertanian modern di Indramayu. "Kami percaya, dengan dukungan penuh dari masyarakat di Kabupaten Indramayu dan Kementan serta kerja sama semua pihak, korporasi pertanian di Kabupaten Indramayu akan terbentuk dan menjadi pilar utama untuk meningkatkan kesejahteraan petani," tegas Sukim.

Dengan hasil positif dari rapat ini, diharapkan langkah konkret segera diwujudkan untuk mendukung kemajuan pertanian modern di Indramayu dan daerah lainnya.

(Rst/Humas)